Renungan Harian – Mencari yang Hilang

Renungan.org - 03 Maret 2020 Renungan harian_ Sebab anak manusia datang untuk mencari dan menyelamatkan yang hilang
Renungan.org - 03 Maret 2020 Renungan harian_ Sebab anak manusia datang untuk mencari dan menyelamatkan yang hilang

Renungan Harian Kristen hari ini: Maret 2020.

Bacaan Alkitab

Aku berkata kepadamu: Demikian juga akan ada sukacita di sorga karena satu orang berdosa yang bertobat, lebih dari pada sukacita karena sembilan puluh sembilan orang benar yang tidak memerlukan pertobatan.

Lukas 15:7

Renungan

Anak kami yang berusia sepuluh tahun pernah hilang di mal. Sebagai orangtua, kami menjadi sangat panik karena anak kami belum ditemukan sampai mal tutup. Saya melapor ke kantor polisi dan petugas jaga menjelaskan jika belum melewati 1 X 24 jam tidak bisa dikategorikan sebagai anak hilang. Whaduh!

Yesus dikritik karena “Ia menerima orang-orang berdosa dan makan bersama-sama dengan mereka” (Lukas 15:2). Dia menanggapi dengan tiga perumpamaan sekaligus: domba yang hilang, dirham yang hilang, dan anak yang hilang. Dalam perumpamaan yang pertama, si gembala mencari domba yang hilang itu sampai ditemukan. Dia tidak sedikit pun menyalahkan domba itu. Yang Yesus perlihatkan di sini adalah mencari yang hilang, menemukan, dan merayakan penemuan itu. Demikian pula dengan perumpamaan tentang seorang wanita yang kehilangan satu dari sepuluh dirham miliknya. Saking berharganya dirham itu sampai ia rela bersusah payah mencarinya hingga ditemukan. Setelah ditemukan, ia sangat gembira, lalu mengajak sahabat dan tetangganya untuk merayakan penemuan itu. Kedua perumpamaan ini memperlihatkan bahwa Allah adalah Bapa yang aktif mencari orang yang “hilang” dan bersukacita ketika mereka ditemukan.

Kami pun sangat bersukacita setelah anak kami ditemukan. Sebagai murid Kristus, kita seharusnya memiliki belas kasihan yang sama seperti Sang Guru. Kini perhatikan sekeliling kita untuk mencari mereka yang “terhilang”. Temukan mereka dan kabarkan Berita Kesukaan itu!

“SEBAB ANAK MANUSIA DATANG UNTUK MENCARI DAN MENYELAMATKAN YANG HILANG” (Lukas 19:10)